VCC adalah singkatan dari Virtual Credit Card atau Kartu Kredit Virtual. VCC memiliki banyak manfaat seperti belanja secara online dan lain lain. Untuk mendapatkan kartu kredit dulunya bukanlah hal yang mudah, karena kita harus mengurus terlebih dahulu berbagai macam syarat agar bank mau memberikan kartu kredit. Namun sekarang dengan banyaknya penyedia jasa kartu kredit maka kita bisa mendapatkannya dengan mudah bahkan tanpa harus repot-repot ke bank. Salah satu penyedia layanan VCC adalah Jenius dari bank BTPN.
Untuk lebih lengkapnya penulis telah menyiapkan video tutorial di bawah ini.
Jenius ini merupakan salah satu produk dari bank BTPN yang memberikan kita layanan untuk mendapatkan sebuah kartu kredit virtual yang disebut e-Card. e-Card ini memiliki fungsi yang yang sama dengan kartu kredit dan kita bisa mengisinya kapanpun dari akun rekening bank BTPN kita. Tidak hanya itu, kita juga bisa membatasi limit transaksi perharinya sehingga bisa lebih aman jika seandainya ada kebocoran pada data e-Card kita.
Tidak hanya e-Card bahkan kita juga bisa mendapatkan kartu fisik yang akan dikirim ke rumah atau alamat kita. Kartu ini disebut m-Card dan fungsinya sama dengan ATM dan bisa melakukan penarikan uang di ATM bersama dan itu gratis sebanyak 5 sampai 25 kali sebulan tergantung saldo kita.
Untuk mendapatkan semua itu tentu kita harus mendaftar terlebih dahulu untuk membuka rekening di Jenius BTPN. Untungnya hal ini bisa kita lakukan secara online dengan menyiapkan minimal 2 dokumen resmi yaitu KTP dan NPWP (bisa selain NPWP). Jadi bagi pembaca yang mau mendaftar penulis sudah menyiapkan video tutorial untuk melakukan pendaftaran. Silakan simak videonya di bawah ini :
Demikianlah cara mendapatkan VCC atau e-Card gratis dari Jenius BTPN, semoga bermanfaat.